1.
Pertama-tama buka command
prompt atau dos (Kalau mau cepat, buka di folder
C:\AppServ\MySQL\bin\MySQL). Kalau dengan dos, cara-caranya seperti berikut :
- cd\
- cd AppServ\MySQL\bin\MySQL
- Bila meminta password, masukkan password yang kalian buat pada saat penginstalan MySQL tadi.
2.
Setelah MySQL jalan, kita mulai
dengan melihat semua database yang telah ada di situ. Perintahnya : show
databases;
3.
Dari
hasil yang tadi kita melihat semua database yang telah di buat sebelumnya,
sekarang kita membuat database baru. Perintahnya : create database
Universitas;. Sekarang kita lihat hasilnya, ketikan perintah
sebelumnya show databases;.
4.
Berikutnya
kita akan membuat tabel di dalam database tadi. Untuk itu kita gunakan dulu
database “Universitas”, perintahnya : use Universitas;.
5.
Setelah
itu baru kita bisa membuat tabel yang kita inginkan. Di sini kita akan membuat
tabel biodata pribadi yang terdiri dari NIM, Nama_Mahasiswa, Alamat_mahasiswa,
dan Tanggal_Lahir dan kita beri nama Tabel_Mahasiswa
(tapi jika kalian ingin memberi nama lain, boleh-boleh saja). Perintahnya
seperti ini : create table Tabel_Mahasiswa
(NIM char(9), Nama_Mahasiswa char(30), Alamat_Mahasiswa char(60), Tanggal_Lahir
char(10));. Tampilkan hasilnya dengan perintah desc Tabel_Mahasiswa;.
6.
Untuk mengisikan data ke dalam tabel yang kita
buat tadi, gunakan perintah berikut ini : insert
into Tabel_Mahasiswa values (‘201153113’,‘Robani’,’lemah_gunung’,’150793’);
kemudian tekan enter. Kita lihat hasilnya dengan perintah select NIM, Nama_Mahasiswa, Alamat_Mahasiswa,
Tanggal_Lahir from Tabel_Mahasiswa; atau dengan perintah select * from Tabel_Mahasiswa;.
Hasilnya akan seperti ini.
7.
Untuk
membuat Tabel_Dosen, Perintahnya seperti ini : create table Tabel_Dosen (Nama_dosen char(30),
Alamat_Dosen char(60));.
8. Untuk pengisian Tabel_Dosen
perintahnya insert into Tabel_Dosen values (‘Faizal_Azis’,’Papua_Wamena’); setelah
itu Kita lihat hasilnya dengan perintah select * from Tabel_Dosen;
9.
Seterusnya untuk Tabel_Kuliyah. Perintahnya seerti ini : create table Tabel_Kuliyah (KODE char(7), MAKUL
char(30), SKS int(1), T int(1), F int(1));
10. Untuk pengisian Tabel_Kuliyah
perintahnya insert into Tabel_Kuliyah values
(‘SIS-101,’Bahasa_Inggris’,’2’,’1’,’1’); setelah itu Kita lihat
hasilnya dengan perintah select * from Tabel_Kuliyah;
komentar yang anda yang kami tunggu :)
BalasHapus